KOPRI Kota Tangerang Berbagi Ceria Bersama Anak-Anak Lapak Pemulung Cipadu

RASIOO.id – Dalam semangat kepedulian dan keperempuanan, Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Putri (KOPRI) Cabang Kota Tangerang menggelar kegiatan sosial bertajuk “Bergerak Bersama, Berbagi Ceria” di kawasan lapak pemulung Cipadu, Kota Tangerang, Jumat, 31 Oktober 2025.

Kegiatan yang diwarnai tawa dan keceriaan itu diisi dengan berbagai aktivitas interaktif seperti pembagian pakaian layak pakai, permainan edukatif, serta sesi mewarnai bersama anak-anak di kawasan tersebut.

“Ini menjadi wujud nyata kepedulian kami sebagai perempuan KOPRI untuk terus menebar kasih dan kebahagiaan,” ujar Zabrina Destha, Ketua KOPRI Cabang Kota Tangerang.

Baca Juga: KOPRI PMII Kota Bogor Sukses Gelar Sekolah Kader se-Jabar, Rahmatul Ummah: Kita ingin ciptakan SDM unggul untuk masyarakat

Menurut Zabrina, kegiatan ini bukan sekadar aksi sosial, melainkan juga momentum untuk menumbuhkan semangat berbagi di kalangan generasi muda, khususnya kader perempuan agar senantiasa hadir di tengah masyarakat dengan aksi nyata dan penuh empati.

“Kami ingin menunjukkan bahwa berbagi bukan tentang seberapa banyak yang kita punya, tetapi seberapa tulus kita memberi. Melihat senyum anak-anak hari ini adalah hadiah terindah bagi kami,” imbuhnya.

 

Melalui kegiatan “Bergerak Bersama, Berbagi Ceria”, KOPRI Kota Tangerang berharap dapat menanamkan nilai-nilai kemanusiaan, kebersamaan, dan semangat kepedulian sosial di kalangan perempuan muda.

“Kami ingin menginspirasi lebih banyak perempuan untuk menjadi cahaya bagi lingkungan sekitar,” tutup Zabrina dengan senyum.

 

 

Simak rasioo.id di Google News

Komentar