RASIOO.id – Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Tangerang melakukan gebrakan pengembangan ekonomi masyarakat dengan melakukan soft launching angkringan di Kebun Bahagia yang letaknya jauh dari hiruk pikuk kota dan suara bising kendaraan. Tempat kuliner tersebut berada di Kebun Bahagia, Kampung Darussalam Utara I, Kelurahan Batusari, Batuceper, Kota Tangerang.
Selayaknya perkebunan, menyantap jajanan Angkringan di Kebun Bahagia memberikan suasana yang menyejukan. Anda bisa nyeruput kopi atau menghangatkan tubuh dengan wedang jahe sambil menikmati udara segar dan tentu tanpa tanpa khawatir terganggu polusi dan suara bising klakson kendaraan.
Nama pemilik angkringan itu adalah Sulfiah Az-Zahra, mahasiswi semester akhir di salah satu universitas terkenal di Kota Tangerang. Sufiah memaparkan, konsep angkringan yang dibuatnya memang ramah lingkungan, sehingga pengunjung dapat menikmati suasana persawahan dan memandangi kolam ikan.
“Konsep angkringan ini bisa sambil menikmati semilir angin persawahan sehingga dapat menambah kenikmatan kebun bahagia,” kata dia dalam soft launching pada Minggu 26 malam.
Baca Juga : Kebun Bahagia Kota Tangerang, Ikhtiar “Mengikis” Penat Warga
Dirinya menambahkan, Angkringan tersebut menjadi wujud pembelajaran wirasusaha yang berdampak pada masyarakat. Keberadaan Angkringan, harap Sulfiah, dapt meningkatkan jumlah kunjungan ke Kebun Bahagia, tempat wisata yang dibangun secara gotong royong oleh warga masyarakat di lingkungan setempat.
“mempersiapkan diri ketika sudah lulus kuliah nantinya, minimal tidak merepotkan orang tua lagi. Lagian kan kuliah juga tinggal mengerjakan skripsi jadi saya kira tidak mengganggu perkuliahan,” kata dia.
Selanjutnya, menu-menu yang disuguhkannya pun harganya terbilang ekonomis dan terjangkau.
“Harganya rata-rata di bawah 5 ribu untuk semua menu. Ada kopi, wedang, sosis, dan masih banyak lagi,” ucapnya.
Simak rasioo.id di Google News