PSSI Resmi Pecat Shin Tae-yong, Apakah Ini Langkah Yang Tepat?

 

RASIOO.id – Usai Timnas Indonesia gagal total di Gelaran Piala AFF, kabar mengejutkan datang dari persepakbolaan tanah air. Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, baru saja mengumumkan pemecatan pelatih kepala Shin Tae-yong.

Hal itu disampaikan langsung pada sesi konferensi pers di Jakarta, pada Senin 06 Januari 2025 siang WIB.

Dalam sesi konferensi pers ini, Turut hadir selain Erick Thohir adalah Yunus Nusi, Arya Sinulingga, dan manajer Timnas Indonesia, Sumardji.

Erick Thohir secara tersurat menerangkan bahwa Shin Tae-yong sudah menerima keputusan pemecatan dari PSSI sebagai pelatih Timnas Indonesia.

“Apa yang kita lakukan hari ini tidak lain adalah demi kebaikan Timnas Indonesia,” kata Erick Thohir.

“Tentu, kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja Shin Tae-yong selama ini. Hubungan saya sangat baik, dan kita lakukan yang terbaik untuk program-program yang kita kehendaki.” Jelas dia.

“Tetapi dinamika daripada Timnas Indonesia perlu juga menjadi perhatian khusus oleh kami dalam evaluasi. Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain, komunikasi yang lebih baik dan implementasi yang lebih baik pula.” Tambahnya.

Kabar ini tentu menjadi hal kontroversi dikalangan para pendukung Timnas Indonesia. Mengingat Pasukan Garuda sedang berjuang di Kualifikasi Piala Dunia putaran ke-3.

Saat ini Marselino dan kawan-kawan berada di posisi ketiga grup C dengan torehan 6 poin dari enam pertandingan yang sudah dimainkan.

Peluang Indonesia untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 masih terbuka sangat lebar jika mampu finish di posisi runnerup grup C.

 

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar