RASIOO.id- BRI Liga 1 2023/2024 memasuki pekan kelima. Pekan ini, pertandingan akan dibuka PSIS Semarang kontra Borneo FC di Stadion Jatidiri, Semarang, Jum’at, 28 Juli 2023 jam 15:00 WIB.
Wayang Mahesa Jenar selaku tuan rumah, sedang berada dalam tren positif. Pada pekan keempat BRI Liga 1, PSIS berhasil membawa 1 poin saat bertamu ke markas Super Elang Jawa, dengan skor 2-2.
Hasil itu membuat mereka bertengger di posisi ke-5 klasemen sementara BRI Liga 1 2023.
Namun, dapat dipastikan Mahesa Jenar tidak dapat menurunkan bomber anyar mereka Carlos Fortes. Pada pertandingan terakhir kontra PSS, sang bomber mendapatkan kartu merah.
Borneo FC yang berada di posisi ke-4 pun sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi untuk meneruskan hasil positif. Mengingat pada pekan keempat ,meraka mampu meredam perlawanan Barito Putera dengan skor 2-1.
Ini akan jadi pertandingan yang berat bagi kedua tim. Kemenangan akan memuluskan jalan mereka di BRI Liga 1 2023/2024.
Baca Juga : Pekan Ke 4 Rampung, Simak Hasil Lengkap dan Klasemen Sementara BRI Liga 1 2023/2024
Dilanjutkan Bali United melawan Dewa United di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali pada Sabtu, 29 Juli 2023 jam 15:00 WIB.
Tentu sebagai tuan rumah, Serdadu Tridatu tidak ingin di pecundangi begitu saja. Anak asuh Stefano Cugura Teco sudah mulai menemukan sentuhan terbaiknya. Dipekan keempat kemarin, mereka mampu mengalahkan Arema FC dengan skor meyakinkan 3-1.
Titel Back To Back Champions yang dimiliki Bali United akan jadi ujian sesungguhnya untuk pasukan Tangsel Warrior. Sampai pekan keempat BRI Liga 1 2023, Dewa United berhasil menjadi pemuncak klasemen sementara dengan torehan 10 poin.
Berikut Jadwal Lengkap Pekan Kelima BRI Liga 1 2023/2024 :
Jumat, 28 Juli 2023
Persikabo 1973 vs Persita Tangerang 15:00 WIB. ( Stadion Wibawa Mukti )PSIS Semarang vs Borneo Fc 15:00 WIB. ( Stadion Jatidiri )
Persik vs Persib 19:00 WIB. ( Stadion Brawijaya )
Sabtu, 29 Juli 2023
Bali United vs Dewa United 15:00 WIB. ( Stadion I Wayan Dipta )
Bhayangkara vs PSM 19:00 WIB. ( Stadion Patriot Candrabhaga )
Minggu, 30 Juli 2023
Persis Solo vs Arema Fc 15:00 WIB. ( Stadion Maladi Sriwedari )
Rans Nusantara vs PSS Sleman 15:00 WIB. ( Stadion Maguwaharjo )
Barito Putera vs Madura United 19:00 WIB. ( Stadion Demang Lehman )
Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya 19:00 WIB. ( Stadion Utama Gelora Bung Karno )