Versi Real Count KPU : Suara PPP 3,99 %, PDIP 16,51 %, Golkar 15,16 %, Gerindra 13,4 %

RASIOO.id – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dibayangi gagal lolos parlemen treshold atau ambang batas untuk lolos meraih kursi DPR RI. Berdasar data real count KPU yang diupdate pukul 00.00 WIB, PPP hanya meraih 3,99 % atau turun dari data capaian sebelumnya 4,00 %. PPP meraup 3.034.219 suara, unggul di atas PSI yang pada data yang sama meraup 2.164.636 atau 2,85% suara.

Real Count KPU dari 539.054 Tempat Pemungutan Suara (TPS) atau 65,44 % jumlah TPS seluruh Indonesia itu, masih menempatkan PDI Perjuangan di posisi puncak dengan perolehan 16,51 % tau 12.546.955 suara.

Posisi PDIP unggul tipis dari Partai Golkar yang perolehan sementara meraup 15,16% atau 11.522.030 suara.

Baca Juga : Hasil Quick Count PPP Tak Lolos Parliamentary Threshold, Elly Yasin Terancam Gagal Masuk Senayan

Berikut rincian lengkap real count KPU, Kamis 29 Februari 2024 diupdate pukul 00.00 WIB.

PKB : 11,65 % (8.850.975 suara)
Gerindra : 13,4 % (10.180.508 suara)
PDIP : 16,51% (12.546.955 suara)
Partai Golkar : 15,16% (11.522.030 suara)
NasDem : 9,48 % (7.205.573 suara)
PKS : 7,55 % (5.738.093 suara)
PAN : 7,00 % (5.320.590 suara)
Demokrat : 7,47 % (5.672.523 suara)
PSI : 2,85 % (2.164.636 suara)
PPP : 3,99 % (3.034.219 suara)

Sekedar diketahui, data tersebut penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU Kabupaten/Kota, KPU Provinsi dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Saat ini KPU telah mempublis data dari 539.054 Tempat Pemungutan Suara (TPS) atau 65,44 % jumlah TPS seluruh Indonesia itu yang jumlahnya mencapai 823.236 TPS.

Lihat Komentar