Anak Ideologis Prabowo, Rudy Susmanto Sebut Bangsa Indonesia bakal Menjadi Macan Asia

RASIOO.id – Calon Bupati Bogor nomor urut satu, Rudy Susmanto, menyampaikan rasa bangganya atas kemenangan Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden 2024.

Rudy, yang telah lama mendukung Prabowo, mengungkapkan kekagumannya atas perjuangan panjang yang akhirnya membuahkan hasil.

“Penantian panjang bangsa Indonesia selama 20 tahun akhirnya terjawab. Hari ini, kita menyambut pemimpin baru, Presiden ke-8 Republik Indonesia, Prabowo Subianto, sosok yang memiliki semangat merah putih dengan garuda di dadanya dan Pertiwi di punggungnya,” ujar Rudy Susmanto dalam akun media sosialnya, 21 Oktober 2024.

Rudy mengaku bangga karena Prabowo, yang telah lama diperjuangkan, kini berhasil membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.

Ia optimis bahwa di bawah kepemimpinan Prabowo, Indonesia akan kembali menjadi kekuatan besar di Asia.

“Mari kita kawal beliau dalam memimpin bangsa ini. Saya yakin Indonesia akan kembali menjadi ‘macan Asia’ di bawah kepemimpinan Prabowo,” tambahnya.

Sebagai salah satu pendukung setia Prabowo, Rudy mengaku lega setelah perjalanan panjang dalam mengawal pencalonan Prabowo di beberapa kontestasi Pilpres.

“Semua beban di hati dan pikiran telah terangkat. Kini, Indonesia dipimpin oleh sosok yang benar-benar patriotik, yang telah mengabdikan hidup dan jiwanya untuk bangsa dan negara,” tutup Rudy dengan penuh kebanggaan.

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar