Dedie Rachim Makin Menyala jadi Calon Walikota Bogor, Relawan Bala Dewa : Ayo Kita Lanjutkan

RASIOO.id – Bentuk dukungan kepada Dedie Rachim untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala (Pilkada) Wali Kota Bogor tahun 2024 terus menggelora, terutama dari para unsur relawan Dedie Rachim.

Salah satunya adalah relawan Bala Dewa, yang melakukan deklarasi langsung untuk mendukung Dedie Rachim sebagai calon Wali Kota Bogor di Mal BTW pada Sabtu sore, 23 Maret 2024). Dihadiri puluhan anggotanya, relawan Bala Dewa dengan lantang membacakan deklarasi.

“Kami menyadari bahwa tugas walikota dan wakil walikota akan berakhir pada bulan April tahun ini. Dengan demikian, kita akan memasuki tahapan berikutnya, yaitu tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan pada bulan Agustus hingga November 2024,” kata Ketua Bala Dewa, Rohiman.

Menyikapi hal ini, Rohiman menegaskan bahwa Bala Dewa memiliki catatan penting yang menjadi pertimbangan. Pertama, beliau saat ini sebagai Wakil Wali Kota Bogor dinilai sangat memahami cara mengelola Kota Bogor.

Kedua, selama lima tahun menjabat, Dedie Rachim sudah memahami karakteristik masyarakat Kota Bogor. Dia juga dinilai memiliki pendidikan, pengetahuan, serta pengalaman yang lebih dari cukup dalam mendampingi kerja walikota.

“Bapak Dedie Rachim juga memiliki kepedulian yang sangat tinggi terhadap penyandang disabilitas dan masyarakat kurang mampu,” sahut Rohiman.

Terakhir, masih kata dia, Kota Bogor membutuhkan sosoknya untuk melanjutkan segala keberhasilan dan kemajuan yang sudah dicapai Kota Bogor serta memperbaiki kinerja yang belum sempurna.

Di tempat yang sama, Dedie Rachim mengapresiasi segala bentuk dukungan yang diberikan. Ia juga menegaskan bahwa dirinya siap untuk melanjutkan kepemimpinan Bima Arya sebagai Wali Kota Bogor.

“Dengan adanya deklarasi ini, Insya Allah saya akan mencoba maju ke tahap selanjutnya. Tentunya, dengan bersama-sama mengucapkan Bismillah, kita bereskan Kota Bogor,” seru Dedie Rachim di hadapan para relawan.

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar