Demokrat Ngaku Belum Final Dukung Jaro Ade, PAN Sodorkan Tutur Sutikno jadi Cawabup Bogor

RASIOO.id – Partai Golkar akan menentukan calon wakil Bupati Bogor untuk mendampingi Ade Ruhandi alias Jaro Ade pada kontestasi Pilkada Bogor 2024 mendatang.

Wakil Sekertaris Jendral (Wasekjen) DPP Partai Golkar, Samsul Hidayat menegaskan bahwa partai Golkar akan menentukan wakil berdasarkan kesepakatan koalisi partai pengusung Jaro Ade.

“Ini yang nanti kita tawarkan kepada partai-partai dalam menentukan sikap (Wakil Bupatinya), nanti Juli. Kita juga gamau nentuin orang,” kata dia, Jumat 21 Juni 2024 lalu.

Diketahui, partai koalisi di Kabupaten Bogor yang saat ini bersama Partai Golkar adalah PAN dan Demokrat.

Pengakuan mengejutkan pun datang dari Ketua DPC Demokrat Kabupaten, Dede Chandra Sasmita. Dede Chandra mengaku belum final dalam mendukung Jaro Ade meski sudah menyatakan koalisi.

Demokrat, kata Dechan, masih menunggu survei yang independen dan kredibel dalam menentukan calon Bupati maupun menawarkan wakil Bupati Bogor.

“Kami masih menunggu hasil survei dari lembaga independen,” kata Dechan.

Sementara, Ketua DPD PAN Kabupaten Bogor Arif Abdi menjelaskan bahwa partainya sudah menyodorkan wakil pendamping Jaro Ade yakni Mahkamah Partai dan Direktur Eksekutif Kantor DPP PAN, Tutur Sutikno.

“Jaro Ade sudah mendapatkan surat rekom dari DPP PAN untuk Bupati dan untuk Wakil Bupati nya DPP PAN sudah memberikan rekom ke saudaraku Tutur Sutikno,” kata Arif Abdi kepada Rasioo.id.

Arif Abdi mengaku, sikap Demokrat yang belum menentukan kesiapannya kepada Jaro Ade merupakan suatu kewajaran.

“Semuanya masih dinamis. karena semua juga masih menunggu dari DPP partai masing-masing,” tutur dia.

 

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar