Relawan Go Rudy Bogor Istimewa Perkuat Perangkat di 416 Desa dan 19 Kelurahan di Pilkada 2024

RASIOO.id – Menjelang Pilkada Kabupaten Bogor 2024, relawan Go Rudy Bogor Istimewa terus memperkuat jaringannya di seluruh wilayah Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Direktur Relawan Go Rudy Bogor Istimewa, Arif Bahtiar menjelaskan, bahwa tim relawan yang terdiri dari pelbagai elemen masyarakat ini semakin solid dalam menggalang dukungan untuk Rudy Susmanto.

Relawan Go Rudy Bogor Istimewa telah bekerja keras menyebarkan dukungan di 40 kecamatan, 416 desa, dan 19 kelurahan yang ada di Kabupaten Bogor.

“Sejak lama, kami secara resmi menyatakan dukungan kepada Rudy Susmanto, yang kini menjadi calon Bupati Bogor dengan nomor urut satu,” kata Arif Bahtiar yang disambut riuh tepuk tangan ratusan relawan di dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3, 4, 5 dan 6 di Hotel Graha Dinar, Kecamatan Cisarua.

Konsulidasi Go Rudy Bogor Istimewa ini mengadirkan seluruh Tim Koordinator Kecamatan (Korcam) dan Koordinator Desa (Kordes) di Kabupaten Bogor.

Dengan jaringan yang semakin kuat, tim relawan optimis Rudy Susmanto akan memenangkan Pilkada 2024 dan membawa perubahan signifikan bagi Kabupaten Bogor.

Rudy, yang sebelumnya berhasil meraih lebih dari 48 ribu suara dalam Pemilu 2024 melalui Partai Gerindra, juga dipastikan akan kembali menduduki kursi Ketua DPRD Kabupaten Bogor untuk periode kedua, yakni 2024-2029.

Namun, meskipun sudah berhasil lolos sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor, Rudy mengungkapkan bahwa dirinya mendapatkan panggilan dari Presiden terpilih, Prabowo Subianto.

Dalam pertemuan tersebut, Prabowo meminta Rudy untuk maju sebagai calon Bupati Bogor di Pilkada 2024.

“Saya sebenarnya tidak berencana mencalonkan diri sebagai Bupati Bogor karena sudah menang di Pemilu 2024 sebagai Anggota DPRD. Namun, orang tua sekaligus guru saya, Presiden terpilih Prabowo Subianto, menugaskan saya untuk maju di Pilkada 2024 ini,” ungkap Rudy.

Rudy juga membeberkan alasan di balik penugasan dari Prabowo tersebut. Menurutnya, Prabowo tidak akan tinggal di Istana Presiden setelah dilantik, melainkan akan menetap di kediamannya di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.

“Saya diberi tugas untuk membenahi wilayah tempat tinggal Pak Prabowo selama beliau memimpin Indonesia. Beliau tidak ingin ada masyarakat Kabupaten Bogor yang masih hidup dalam kemiskinan atau anak-anak yang putus sekolah,” ujar Rudy.

Dalam acara konsolidasi Relawan Go Rudy Bogor Istimewa yang dihadiri ratusan pendukung, Rudy Susmanto juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada Arif Bahtiar, yang kini menjadi sosok kunci di barisan relawan untuk memenangkan Rudy dalam Pilkada Kabupaten Bogor 2024.

Rudy menyebutkan bahwa meskipun dalam Pemilu Legislatif 2024 mereka sempat berada di kubu politik yang berbeda, Arif Bahtiar kini berperan besar sebagai garda utama dalam relawan Go Rudy Bogor Istimewa.

“Saya salut dengan Kang Arif. Ini sosok anak muda yang mampu berjuang secara politik,” ujar Rudy.
Dalam sambutannya, Rudy juga menjelaskan filosofi di balik simbol kampanyenya, yaitu jari kelingking.

Menurutnya, meskipun jari kelingking merupakan jari terkecil, jika dilipat dan bergabung dengan jari lainnya, ia dapat membentuk kekuatan yang tak terbendung.

“Itulah simbol dari kekuatan anak muda yang bersatu,” tambah Rudy.

Rudy menekankan pentingnya merapatkan barisan dan memanfaatkan potensi anak muda untuk mewujudkan perubahan yang lebih baik di Kabupaten Bogor.

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar