RASIOO.id – Walikota Bogor terpilih Dedie A Rachim melakukan pertemuan bersama Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman di Kantor Kementerian UMKM, Jalan Gatot Subroto, Pancoran, Jakarta Selatan, pada Senin, 3 Februari 2025.
Dedie Rachim mengatakan, dalam pertemuan ini ia membahas berbagai upaya memajukan UMKM khususnya di Kota Bogor.
Hal ini dianggap sangat penting mendongkrak peningkatan pertumbuhan ekonomi.
“UMKM maju juga bisa menurunkan tingkat pengangguran dengan upaya menumbuhkan kemampuan kewirausahaan,” kata Wali Kota Bogor terpilih, Dedie Rachim.
Dedie menyebut, pemberian modal usaha lewat kredit usaha rakyat (KUR), akan jadi program yang menyasar UMKM di Kota Bogor.
“Ini bisa dilakukan dengan meningkatkan kapasitas Bank Perkreditan Rakyat (BPR) khususnya milik daerah agar mampu menyalurkan KUR,” jelas dia.
Sementara itu, Dedie menyebut menteri UMKM memberikan perhatian agar usaha kecil dapat dilibatkan dalam program unggulan Presiden Prabowo Subianto, Makan Bergizi Gratis (MBG).
Dedie menegaskan sudah ada rencana untuk melibatkan UMKM pada program MBG di Kota Bogor.
Simak rasioo.id di Google News