Pemkab Bogor Efesiensikan Rp300 Miliar dari APBD Rp11,7 Triliun, SKPD Ini yang Kena Banyak

 

RASIOO.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melakukan efesiensi anggaran hingga Rp300 Miliar dari sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada APBD 2025.

Sekretaris Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bogor, Achmad Wildan menjelaskan efesiensi itu dilakukan pada beberapa sektor.

“Efesiensi Rp300 miliar itu sesuai dengan inpres 1 tahun 2025. Rp150 miliar itu dari perjalanan dinas, sisanya adalah kegiatan-kegiatan seremonial, percetakan, dan ATK,” kata dia, Jumat 21 Maret 2025.

Baca Juga: Pemkot Bogor dan Bank BJB Luncurkan Kartu Kredit Indonesia untuk Efisiensi Belanja Pemerintah

Perjalanan dinas (Perjadin), akomodasi, percetakan, ATK dan lainnya itu merupakan akumulasi dari seluruh SKPD di Kabupaten Bogor.

Ia menjelaskan, SKPD yang paling banyak terdampak efesiensi itu yakni Sekretariat DPRD Kabupaten Bogor dan Dinas Pendidikan (Disdik).

“Setwan sama Dinas Pendidikan. Ke perjalanan dinas, sesuai dengan inpres 1 tahun 2025,” tutup dia.

 

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar