Kopi Hitam Kota  Tangerang Deklarasi 1.020 Koordinator TPS  untuk Menangkan Airin-Ade Sumardi dan Sacharudin-Maryono

 

RASIOO.id – Pemuda-pemudi yang tergabung dalam Himpunan Taruna Muda (Kopi Hitam) Kota Tangerang, Banten, melakukan deklarasi besar-besaran dengan menetapkan 1.020 koordinator tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Deklarasi tersebut berlangsung di GOR Gondrong, Kecamatan Cipondoh, pada Minggu, 15 September 2024, sebagai bagian dari upaya memenangkan pasangan calon Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten serta Sachrudin-Maryono (SAMA) dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang.

Ketua Kopi Hitam Kota Tangerang, Hasanudin BJ, menjelaskan bahwa para relawan akan langsung terjun ke masyarakat untuk memberikan edukasi dan sosialisasi terkait pasangan calon tersebut. Langkah ini diharapkan dapat membantu memenangkan kedua pasangan dalam kontestasi yang akan digelar pada 27 November mendatang.

“Setelah pekan lalu kami mengadakan bimbingan teknis untuk koordinator kecamatan, kini kami bergerak cepat dan berhasil mengumpulkan koordinator TPS hari ini. Saya berharap para pejuang Kopi Hitam ini menjadi ujung tombak kemenangan di wilayah masing-masing,” ujar Hasanudin.

Baca Juga: Menakar Visi Calon Wali Kota Tangerang

Hasanudin juga menambahkan bahwa Kopi Hitam terus mengumpulkan data calon koordinator dari total 2.707 TPS yang tercatat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. “Kami terus memperluas jaringan relawan hingga ke lapisan masyarakat terbawah untuk memenangkan pasangan tersebut. Kami menargetkan mampu meraih 70 persen suara dalam Pilkada nanti. Struktur kami kuat dari atas hingga ke bawah,” tegasnya.

Sementara itu, Sachrudin, calon Wali Kota Tangerang, menyampaikan apresiasinya kepada Kopi Hitam atas deklarasi yang dilakukan untuk mendukung dirinya bersama Maryono, serta pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi. “Alhamdulillah, terima kasih atas dukungannya. Semoga dengan deklarasi ini, pergerakan Kopi Hitam semakin kuat, semangat, kompak, dan solid untuk pemenangan Pilkada 2024,” ucap Sachrudin.

Sachrudin juga mengungkapkan optimismenya dalam memenangkan Pilwalkot Tangerang, dengan menargetkan 70 persen suara. “InsyaAllah, kami akan terus mempercepat gerakan dan strategi pemenangan. Kami, bersama Bu Airin dan Pak Ade, mohon doa, dukungan, serta kerjasama dari seluruh relawan yang sudah terbentuk demi menciptakan kebersamaan untuk membangun wilayah,” pungkasnya.

 

 

 

Simak rasioo.id di Google News

Lihat Komentar